EDUKASI DAN PEMBERIAN TERAPI KOMPLEMENTER JUS MENTIMUN SELEDRI DAN MADU UNTUK MENGENDALIKAN HIPERTENSI

Authors

  • Nurul Rizka Ruriyanty Universitas Sari Mulia Banjarmasin
  • Muhammad Basit Universitas Sari Mulia Banjarmasin
  • Rian Tasalim Universitas Sari Mulia Banjarmasin
  • Andi Andi Universitas Sari Mulia Banjarmasin
  • Hesti Elva Nadya Universitas Sari Mulia Banjarmasin
  • Teddyansyah Teddyansyah Universitas Sari Mulia Banjarmasin
  • Wahidatun Sakinatus K Universitas Sari Mulia Banjarmasin

DOI:

https://doi.org/10.51143/jsim.v5i2.526

Keywords:

Lansia, Jus Mentimun, Madu, Seledri, Tekanan Darah Tinggi

Abstract

ABSTRAK
Tekanan darah tinggi atau hipertensi merupakan salah satu penyakit kardiovaskuler paling banyak
diderita masyarakat. Tekanan darah tinggi dapat diartikan sebagai suatu keadaan dimana tekanan darah
sistolik lebih dari 140 mmHg dan tekanan darah diastolik lebih dari 90 mmHg. Cara untuk menurunkan
tekanan darah adalah dengan metode farmakologi (menggunakan obat) dan non farmakologis (tanpa
obat). Obat anti Tekanan darah tinggi telah lama terbukti efektif digunakan untuk mengontrol tekanan
darah, akan tetapi sumber daya nabati juga memiliki peranan penting dan dapat dimanfaatkan dalam
mengontol tekanan darah. Sumber daya yang dapat dimanfaatkan untuk mengontrol tekanan darah
antara lain buah-buahan, sayur-sayuran yang tinggi serat, kaya vitamin serta mineral. Beberapa jurnal
review mengatakan mentimun, seledri dan madu memiliki manfaat sebagai terapi tekanan darah tinggi.
Terapi ini coba dimanfaatkan bagi para lansia yang berada di PPRSLU Budi Sejahtera Banjarbaru.
Kegiatan ini dilakukan dengan pemeriksaan tekanan darah, penyuluhan tentang tekanan darah tinggi,
dan pemberian terapi komplementer jus mentimun kombinasi seledri dan madu di berikan setiap hari
selama seminggu. Kemudian melaksanakan evaluasi hasil kegiatan yang telah dilaksanakan dengan
melakukan pengukuran tekanan darah kembali. Adapun media promosi yang digunakan dalam kegiatan
ini adalah dengan menggunakan leaflet. Hasil kegiatan ini adalah Pendidikan Kesehatan dapat
terlaksana dengan baik atas keterlibatan dan kerjasama dari panitia, pengurus PPPRSLU Budi Sejahtera
dan dosen Universitas Sari Mulia. Hasil dari pemeriksaan tekanan darah pada lansia yang mendapatkan
terapi komplementer jus mentimun kombinasi seledri dan madu didapatkan lansia mengalami
penurunan tekanan darah rata rata sebesar 8 mmHg untuk sistolik dan 8 mmHg untuk diastolik.
Kata Kunci : Lansia, Jus Mentimun, Madu, Seledri, Tekanan Darah Tinggi

Downloads

Published

2023-11-30

How to Cite

Ruriyanty, N. R., Basit, M., Tasalim, R., Andi, A., Nadya, H. E., Teddyansyah, T., & Sakinatus K, W. (2023). EDUKASI DAN PEMBERIAN TERAPI KOMPLEMENTER JUS MENTIMUN SELEDRI DAN MADU UNTUK MENGENDALIKAN HIPERTENSI. JURNAL SUAKA INSAN MENGABDI (JSIM), 5(2), 25–33. https://doi.org/10.51143/jsim.v5i2.526

Most read articles by the same author(s)