DETEKSI GANGGUAN PERTUMBUHAN DAN EDUKASI ORANGTUA TERKAIT PENCEGAHAN GIZI KURANG PADA BALITA

Authors

  • safariah anggraini stikes suaka insan banjarmasin
  • Dania Relina Sitompul STIKES Suaka Insan Banjarmasin

DOI:

https://doi.org/10.51143/jsim.v4i1.331

Keywords:

Balita, Deteksi Pertumbuhan, Gizi Kurang, Pengetahuan Ibu

Abstract

ABSTRAK
Deteksi dini pertumbuhan merupakan upaya yang dilaksanakan secara komprehensif untuk menemukan
penyimpangan pertumbuhan. Tujuan dilakukannya pengabdian masyakarat ini adalah untuk mendeteksi
secara dini adanya gangguan pertumbuhan pada balita di Puskesmas Angsau Desa Bumi Jaya dan
memberikan Edukasi pada orangtua terutama ibu terkait pencegahan gizi kurang pada balitanya.
Metode yang digunakan oleh tim pengabdi terbagi menjadi 2 yakni pada ibu dan anak. Pertama, untuk
mengetahui adanya gangguan pertumbuhan pada anak dilakukan screening pertumbuhan melalui
pengukuran antropometrik (pengukuran berat badan dan tinggi badan/panjang badan) kemudian
dilakukan pencatatan pada buku KMS. Kedua, dilakukan pengukuran terkait pengetahuan orangtua
(ibu) mengenai pencegahan status gizi kurang pada balita melalui kuesioner. Hasil pengukuran
antropometri dan perhitungan status nutrisi didapatkan bahwa mayoritas balita yang hadir masuk dalam
kategori status nutrisi baik. Tingkat pengetahuan ibu sebelum diberikan Edukasi masuk dalam kategori
kurang sebanyak 28 orang ibu (90,4%) dan setelah diberikan Edukasi tingkat pengetahuan meningkat
menjadi kategori sedang sebanyak 18 orang ibu (58,1%) dan kategori tinggi sebanyak 13 orang ibu
(41,9%). Saran untuk kegiatan selanjutnya, bisa dilakukan dengan metode konseling untuk membantu
meningkatkan pengetahuan ibu. Melalui metode konseling diharapkan menjadi salah satu intervensi
yang dapat membantu ibu mengurangi praktik gizi yang tidak tepat akibat kurangnya pengetahuan
Kata kunci: Balita, Deteksi Pertumbuhan, Gizi Kurang, Pengetahuan Ibu

Downloads

Published

2022-06-09

How to Cite

anggraini, safariah, & Sitompul, D. R. (2022). DETEKSI GANGGUAN PERTUMBUHAN DAN EDUKASI ORANGTUA TERKAIT PENCEGAHAN GIZI KURANG PADA BALITA. JURNAL SUAKA INSAN MENGABDI (JSIM), 4(1), 36–43. https://doi.org/10.51143/jsim.v4i1.331

Similar Articles

<< < 1 2 3 > >> 

You may also start an advanced similarity search for this article.